APAKAH MEMBERONTAK PADA PENGUASA TERMASUK MASALAH KHILAFIYAH

APAKAH MEMBERONTAK PADA PENGUASA TERMASUK MASALAH KHILAFIYAH?

Asy-Syaikh Shalih Fauzan bin Abdillah al-Fauzan hafizhahullah

? Pertanyaan:

يتردد قول عند بعض طلبة العلم أن مسألة الخروج على ولي الأمر مسألة خلافية فما رأيكم جزاكم الله؟

Semoga Allah menjaga anda, sering ada pendapat pada para penuntut ilmu, bahwasanya masalah memberontak kepada penguasa itu adalah masalah khilafiyah. Maka apa pendapat anda, semoga Allah membalas anda dengan kebaikan.

? Beliau berkata:

هذا ما هو بطالب علم اللي يقول هذا ,هذا طالب فتنة اللي يقول ها الكلام طالب فتنة ليس طالب علم ما هي بخلافية هذا بالإجماع تجب طاعة ولاة الأمور ما فيها خلاف

Dia bukan penuntut ilmu, orang yang mengatakan ini, yang mengatakan perkataan ini adalah pencari fitnah, bukan penuntut ilmu. Permasalahan ini (memberontak kepada penguasa- pent) bukanlah masalah khilafiyah, ini adalah sesuatu yang sudah ijmak. Wajib mentaati penguasa, tidak ada khilaf (perselisihan) padanya.

○ Allah berfirman:

يا أيها الذين آمنوا أطيعوا الله وأطيعوا الرسول وأولي الأمر منكم

“Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul (Nya), dan ulil amri di antara kalian.” (QS. An-Nisaa 59)

○ Dan Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

أوصيكم بتقوى الله والسمع والطاعة وإن تأمر عليكم عبد

“Aku wasiatkan kepada kalian untuk bertakwa kepada Allah, mendengar dan taat kepda penguasa kalian, walaupun yang menjadi penguasa kalian adalah seorang budak.”

فأين هذا اللي يقول أنها مسألة خلافية نعم هذا إما أنه جاهل وإلا مضلل ”

Dari sisi mana dia bisa mengatakan kalau masalah tersebut adalah khilafiyah? Orang ini bisa jadi orang yang bodoh, atau bisa jadi seorang yang menyesatkan.

***

Download Audionya

? Sumber : http://ar.alnahj.net/audio/2096

© 1445 / 2024 Forum Salafy Indonesia. All Rights Reserved.
Enable Notifications OK No thanks