BARANG SIAPA YANG MENINGGAL DALAM KECELAKAAN DIHARAPKAN MENDAPATKAN SYAHID

???? BARANG SIAPA YANG MENINGGAL DALAM KECELAKAAN DIHARAPKAN MENDAPATKAN SYAHID

✍? Nabi ﷺ bersabda:

الـشُّهَـداءُ خـمسـةٌ : المَطـعـونُ والـمَبطـون ُ، والـغَـريق ، وصـاحـبُ الـهَـدم ، والـشـهيدُ فـي سبـيـلِ الله

Syuhada itu ada lima:
1. Orang yang meninggal kena penyakit tha’un,
2. Orang yang meninggal karena sakit perut,
3. Orang yang meninggal karena tenggelam,
4. Orang yang meninggal karena tertimpa reruntuhan
5. Orang yang meninggal di jalan Allah.
(Muttafaq alaih)

● Al-Allamah Ibnu Baz rahimahullah berkata:

ويُلـحق بهـم مَـن يمـوت بانقـلاب السـيارات أو فـي صِـدام السيـارات ، فـإن هـذا يُشـبه الميـت بالـهَدم ، ويُـرجى لـهم الشـهادة

Termasuk dalam syuhada adalah orang yang mati karena mobilnya terbalik atau bertabrakan. Karena sesungguhnya ini mirip dengan mayit yang meninggal karena tertimpa reruntuhan, maka semoga ia termasuk mendapatkan mati syahid.

لكـن يُغسّلـون ويُصـلى عليـهم ، مـثل مـن يمـوت بالبَطـن والغَـرَق

Akan tetapi ia tetap dimandikan dan dishalatkan, seperti orang yang mati karena sakit perut dan tenggelam.

[Nur alad Darbi 3/1426]

? Sumber : https://t.me/Nataouan

⚪️ WhatsApp Salafy Indonesia
⏩ Channel Telegram || http://telegram.me/forumsalafy

?????????

© 1445 / 2024 Forum Salafy Indonesia. All Rights Reserved.
Enable Notifications OK No thanks